Senin, 06 Juli 2020

Nekat Atau Bodoh? Motornya Ditilang Polisi dan Dimintai Uang Suap, Pria Ini Malah Membakar Diri Hingga Tewas!

Pria membakar diri (merdeka.com)

slidegossip.com - Seorang pria nekat membakar dirinya di kantor polisi saat petugas diduga meminta uang suap agar motornya yang ditilang bisa kembali. Motor pria tersebut ditilang karena dianggap telah melanggar aturan pembatasan di tengah wabah virus corona.

Seperti dilansir dari merdeka.com (5/7/2020), pria asal Uganda itu meninggal dunia setelah membakar diri di kantor polisi. Kasus tersebut pun telah memicu kemarahan warga Uganda, yang mengatakan bahwa pelanggaran kerap dilakukan aparat keamanan, termasuk pemukulan, penahanan dan pemerasan. Penegakan aturan covid-19 sering dimanfaatkan sebagai dalih oleh para aparat keamanan.

Pria bernama Hussein Walugembe itu belum lama memiliki sepeda motor yang digunakannya untuk melayani jasa antar jemput atau ojek. Saat ditilang pada Selasa lalu, motornya sedang dibawa seorang kawannya dan alasan ditilang karena melanggar jam malam, kata juru bicara kepolisian daerah Nsubuga, Mohammed.

Mohammed mengatakan, pada Kamis, Hussein Walugembe mendatangi kantor polisi di kota Masaka untuk mengambil sepeda motornya. Namun ia merasa frustrasi karena ulah sejumlah petugas yang meminta uang suap jika motornya ingin dikembalikan.

Setelah permohonannya kepada petugas polisi yang bertanggung jawab atas pelanggaran lalu lintas untuk melepaskan motornya ditolak, Hussein nekat menyiram dirinya dengan bensin, yang ia sembunyikan di sebuah saku di jaketnya, lalu ia membakar dirinya sendiri.

"Dia berusaha meraih petugas itu, agar mereka mati bersama, tetapi si petugas melarikan diri dengan luka bakar ringan, meninggalkan korban di belakang," jelas markas besar kepolisian nasional dalam sebuah pernyataan, dilansir dari Aljazeera, Minggu (5/7/2020).

Pihak kepolisian pun langsung menyelidiki tuduhan 'pemerasan dan penyuapan' di kantor polisi tersebut. Dua petugas polisi yang diduga melakukan praktik suap itu telah ditangkap. Masaka berjarak sekitar 130 kilometer, selatan ibu kota, Kampala.

Uganda sendiri memang menerapkan lockdown ketat untuk menghentikan penyebaran virus corona dan kasus infeksi yang terkonfirmasi relatif rendah di bawah 1.000, dan tanpa kematian yang dilaporkan. Pemerintah telah melonggarkan beberapa pembatasan namun di beberapa lokasi masih diberlakukan.

Sementara itu, para kritikus menuduh pemerintah Presiden Yoweri Museveni memanfaatkan alasan pandemi corona untuk melanggar hak-hak dan melecehkan lawannya menjelang pemilihan umum yang akan diadakan pada awal tahun depan.
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Nekat Atau Bodoh? Motornya Ditilang Polisi dan Dimintai Uang Suap, Pria Ini Malah Membakar Diri Hingga Tewas!”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772