slidegossip.com - Haruka eks JKT48 akhirnya membongkar kebohongannya sendiri yang selama ini ia simpan rapat-rapat dari hadapan publik. Seperti dilansir dari suar.id (11/2/2019), Haruka mengaku kalau dirinya sudah lelah berbohong.
Haruka Nakagawa (foto: tribunnews.com)
Seperti diketahui, Haruka Nakagawa yang selalu terlihat ceria dan bahagia itu, kini sering muncul di layar televisi Indonesia sebagai pembawa acara. Gadis Jepang ini juga diketahui mengawali karernya di dunia hiburan dengan mengikuti seleksi masuk grup AKB48 di Jepang dan kemudian ditransfer ke JKT48.
Haruka memutuskan untuk pensiun dari JKT48 pada tanggal 17 Desember 2016 lalu dan memilih bersolo karir. Meski namanya sudah populer di Indonesia, namun rupanya ada rahasia tersembunyi yang selama ini disimpan rapat-rapat oleh Haruka tentang keluarganya.
Tepat di hari ulang tahunnya yang ke-27 pada tanggal 10 Februari 2019 lalu, Haruka akhirnya membongkar sendiri cerita tentang keluarganya yang selama ini belum diketahui publik.
Haruka membagikan ceritanya tersebut lewat serangkaian foto di akun instagramnya @haruuuu_chan, pada Senin (11/2/2019). Haruka menilai di usia yang sudah menginjak 27 tahun inilah waktu yang tepat untuknya mengungkapkan kisah tentang keluarganya yang sebenarnya karena ia sudah merasa lelah terus-terusan berbohong.
Haruka mengaku sebenarnya ia sudah menjadi anak broken home sejak usianya masih 3 tahun. Haruka juga tidak tinggal bersama kedua orangtuanya, melainkan dengan sang nenek dari ayahnya.
Sejak usia 3 tahun itulah hingga umurnya 27 tahun sekarang, Haruka mengaku tidak pernah lagi bertemu dengan ibu kandungnya. Bahkan, Haruka juga mengaku sudah lupa seperti apa wajah ibunya.
"Papa dan mama cerai dan aku ikut papa aku.. jadi dari umur 3 tahun aku gak pernah ketemu ibu aku sendiri, Aku gak ingat juga muka ibu aku sendiri dan aku gak pernah ketemu ibu gak tau dimana sampai sekarang," tulisnya.
Haruka juga ternyata pernah tinggal di panti asuhan bersama kakak dan adiknya karena sang nenek menderita sakit jantung sehingga harus sering keluar masuk rumah sakit.
Haruka bercerita ketika masih duduk di bangku SD, saat ada acara sekolah, ia selalu sendiri tanpa ada keluarga yang mendampinginya. Bahkan saat lulus sekolah, karena malu hanya ditemani sang nenek dan bukannya keluarga lengkap seperti teman-temannya, Haruka akhirnya menolak berfoto kelulusan dengan neneknya.
"Waktu lulus sekolah, nenek datang, tapi aku malu karena (teman-teman) datangnya sama mama dan papa. Aku doang sama nenek. Mungkin pas kecil enggak mikir apa-apa. Jadi, aku enggak mau sama nenek foto bareng pas lulus sekolah. Tapi, harusnya bersyukur juga karena masih ada nenek," tulisnya lagi.
Saat duduk di bangku SMP, Haruka harus tinggal di panti asuhan selama beberapa tahun karena sang nenek sudah sakit-sakitan. Meski tinggal di panti asuhan, Haruka mengaku bersyukur karena di sana ia merasa memiliki teman yang senasib dengannya.
Di panti asuhan itu, Haruka juga mendapatkan kakak dan adik baru yang sampai saat ini masih berhubungan baik dengannya. Haruka mengaku sebenarnya sudah sejak lama ingin menceritakan rahasia tersebut, namun ia selalu merasa malu. Haruka juga meminta maaf karena selama ini ia telah membuat kebohongan kepada publik.
"Apalagi di Indonesia banyak yang sayang keluarga, tapi aku enggak ada orangtua kan malu banget, beda sama kayak yang lain. Aku sering bikin cerita tentang mama, papa, tapi itu semua bohong. Aku yang bikin sendiri. Maafin ya selama ini aku bohongin kalian," tulisnya lagi.
Haruka juga mengungkapkan keinginannya bahwa suatu hari ia ingin menikah dan punya anak. Kelak, ketika sudah menjadi seorang ibu, Haruka tidak ingin anak-anaknya mengalami apa yang pernah ia alami.
"Suatu hari nanti aku akan menikah dan aku ingin menjadi ibu yang baik! Dan aku tidak mau anak-anak yang lain mengalami pengalaman seperti aku.." tulisnya.