Minggu, 11 November 2018

Bandingkan Jumlah Penonton Film Hanum Rais dan Ahok, Netizen Ini Permalukan Dirinya Sendiri!

slidegossip.com - Bulan November 2018 ini, layar bioskop tanah air diisi dengan beberapa film Indonesia, salah satunya adalah film 'Hanum & Rangga' serta 'A Man Called Ahok'. Film 'Hanum & Rangga' bercerita tentang kisah putri politikus Amien Rais, Hanum Rais dengan suaminya, Rangga Almahendra. Sedangkan film 'A Man Called Ahok' bercerita tentang kisah ayah Ahok membesarkan anak-anaknya termasuk Ahok hingga sukses, dan bukan bercerita tentang sepak terjang Ahok di dunia politik. Menariknya, kedua film itu dirilis pada hari yang sama yakni tanggal 8 November 2018.

 
Film Hanum Rais dan Ahok (foto: tribunnews.com)

Seperti dilansir dari tribunnews.com (10/11/2018), belum lama ini seorang netizen sempat membuat perbandingan antara jumlah penonton film Hanum Rais dengan film Ahok lewat akun Twitternya @Donihendarto. Netizen tersebut membandingkan jumlah penonton kedua film itu dari beberapa bioskop di Jakarta.

Seperti terlihat dalam gambar yang dipostingnya, kursi penonton di studio film 'Hanum & Rangga' banyak dipenuhi dengan warna hijau dan hanya sedikit yang berwarna merah. Sedangkan jumlah kursi penonton di studio film 'A Man Called Ahok' lebih banyak dipenuhi warna merah dan warna hijaunya hanya sedikit. Dalam kicauannya, Doni menuliskan caption, "Jumlah penonton (warna Hijau) beda jauh gitu *emoji tertawa. Bahkan ada yg kosong melompong *emoji tertawa," tulisnya.

Kicauan tersebut rupanya langsung viral dan ramai diperbincangkan netizen. Mereka rupanya menangkap kesalah pahaman yang dilakukan Doni. Ternyata Doni salah pengertian mengenai jumlah penonton di kedua film tersebut. Doni mengira kalau kursi berwarna hijau itu artinya tiket sudah terjual, sedangkan warna merah berarti kursi masih kosong.
Padahal yang benar justru sebaliknya, kursi warna hijau berarti kosong dan merah menandakan sudah terisi.

"Maaf mas ngasih tau aja, yang hijau itu yang masih kosong, yang merah itu artinya udah keisi. Walau ga pernah beli tiket bioskop via app, tapi seenggaknya paham semiotik dasar lah, hijau = available, merah = unavailable/sold. Dukung/benci silahkan tapi jangan nyebar yang gak benar, maaf loh ini mas," kritik seorang netizen. "Mas, saya bukan fans Ahok. Gak tertarik juga nonton filmnya. Tapi Anda sebaiknya meriset dulu sebelum posting, apalagi dengan maksud mencela. Kursi ditandai merah itu justru yang sudah dibeli, hijau yang masih kosong. Malu Mas, viral karena salah-kaprah," sindir yang lain. "Lo pernah nonton bioskop ga sih? Hijau itu artinya kosong, merah itu udah dipesen," sambung yang lainnya.
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Bandingkan Jumlah Penonton Film Hanum Rais dan Ahok, Netizen Ini Permalukan Dirinya Sendiri!”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772