slidegossip.com - Peristiwa sakaratul maut biasanya dialami oleh setiap orang sebelum akhirnya benar-benar meninggalkan dunia ini untuk selamanya. Namun rupanya artis cantik Sharon Stone mengaku kalau dirinya juga pernah mengalami yang namanya sakaratul maut dan ia bersyukur hingga saat ini masih diberi nikmat hidup dari Yang Maha Kuasa.
Sharon Stone (foto: pensandpatron.com)
Seperti dilansir dari jpnn.com (22/1/2018) lalu, peristiwa tak terlupakan tersebut dialami Sharon Stone pada tahun 2001 silam saat artis yang sering tampil seksi ini sedang dalam masa kritis akibat pendarahan yang terjadi di bagian otaknya. Menurut Sharon, saat itu adalah kondisi terburuknya selama ia hidup. "Ada sekitar 5 persen kemungkinan saya hidup, seluruh hidup saya hilang," ungkapnya.
Diakui oleh Sharon Stone, penyakit itu telah mengubahnya dalam cara berjalan, berbicara, mendengar, membaca dan menulis. Sharon Stone pun bersyukur karena hingga saat ini ia masih bisa menghembuskan nafas di dunia setelah sebelumnya sempat mengalami sakaratul maut.
"Saya yakin, saya merasa aneh selama bertahun-tahun ini, dan saya tidak ingin menceritakan pada semua orang apa yang terjadi. Karena anda tahu? ini bukan lingkungan yang memaafkan. Saya sangat berterima kasih atas (pengalaman) ini," ujarnya.
Sharon Stone mengungkapkan, di saat sakaratul maut itu ia sempat melihat cahaya terang yang besar entah dari mana asalnya. Kemudian Sharon dipertemukan dengan orang-orang tercinta yang sudah lebih dulu meninggal dunia. "Aku melihat sebuah pusaran cahaya yang besar. Dan entah dari mana, saya masuk ke dalam cahaya putih yang indah itu. Perlahan, saya mulai bisa melihat dan bertemu dengan beberapa teman saya dan orang-orang (yang telah meninggal) yang amat sangat saya sayangi," jelasnya.
Semoga pengalaman Sharon Stone bisa menjadi pelajaran buat kita semua bahwa ajal bisa datang menjemput kita kapan saja dan di mana saja tanpa memilih-milih. Sudah siapkah kita menghadapi saat itu?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar