slidegossip.com - Nama putra mendiang Deddy Dores, Calvin Dores sempat menjadi sorotan publik beberapa waktu lalu. Calvin yang dulunya hidup mewah dan kaya raya mendadak bernasib kurang baik setelah ayahnya meninggal dunia. Calvin pun sempat bekerja sebagai tukang cuci motor, driver ojek online hingga menjadi kuli bangunan. Seperti dilansir dari kumparan.com (9/2/2018), Calvin sendiri mengakui kalai kondisinya sempat terpuruk setelah sang ayah wafat, bahkan ia sempat jadi kuli bangunan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
Calvin Dores (foto: instagram.com/dorescalvin)
"Waktu bapak meninggal ya emang istilahnya kayak kehilangan arah. Terus juga ada beberapa kebutuhan yang harus kita bayar sampai akhirnya (kondisi) kami di bawah gitu. Awalnya kerja serabutan aja karena emang udah bingung mau melakukan pekerjaan apa. Terjun ke entertainment harus siap, sedangkan saya enggak siap. Makanya pindah haluan dan sempat nguli. Kayak ngecor, terus jadi kenek, masang eternit, ngaduk semen. Proyeknya awalnya rumah terus apartemen. Daerah selatan, terus Bintaro dan Tangerang Selatan. Ya, wilayah-wilayah situ aja. Sudah biasa (kalau enggak makan) jadi kebiasaan juga sampai sekarang menahan sehari enggak makan aja bisa. Kalau nguli kan dikasih pesangon, jadi makan mandor yang bayarin. Rokok sebungkus, makan di warteg ya bonus dari mandor," ungkapnya.
Yang membuat banyak orang salut adalah Calvin Dores tidak pernah malu mengakui tentang keterpurukannya dan perkerjaan kuli bangunan yang ia jalani. Kini, tampaknya kerja keras Calvin pelan-pelan mulai membuahkan hasil. Calvin kini banyak bernyanyi di beberapa acara off air yang juga dihadiri penyanyi-penyanyi terkenal lainnya. Calvin juga telah diberi kesempatan untuk berduet dengan penyanyi cantik, Anggia Chan dalam lagu 'Jalan di Tempat' ciptaan Ade Govinda, yang diproduseri oleh Sunny Lee dari label musik Le Moesiek Revole yang juga menaungi penyanyi dan musisi Maia Estianti.
Dan dilihat dari akun Instagramnya, sepertinya kehidupan Calvin Dores kini sudah jauh lebih baik. Meski masih tetap menjadi driver ojek online dengan motor sport nya, Calvin juga terjun ke dunia bisnis jual beli motor second yang kini sudah banyak pelanggannya. Lewat akun Instagramnya pula, Calvin sempat memamerkan dirinya yang berfoto di depan sebuah mobil sport mewah dengan gayanya yang seperti konglomerat. Namun hingga saat ini belum diketahui apakah mobil itu miliknya atau bukan. Calvin pun kini hidup bahagia bersama istri dan anaknya. Bahkan kabarnya ia ditawarkan untuk memerankan tokoh Deddy Dores dalam film yang mengangkat kisah hidup sang penyanyi legendaris Nike Ardilla.