slidegossip.com - Tak mau gembar-gembor kepada publik maupun media, aktor Fauzi Baadila diam-diam pergi berkunjung ke Suriah, wilayah peperangan yang sudah banyak memakan korban akibat kejahatan kemanusiaaan. Sebelumnya, artis Melly Goeslaw sudah lebih dulu mengunjungi para pengungsi Suriah yang tinggal di perbatasan Suriah dan Turki.
Fauzi Baadila dan anak-anak Suriah (foto : instagram.com/fauzibaadilla2018)
Seperti dilansir dari wowkeren.com (5/5/2018), kedatangan Fauzi Baadila ke Suriah memang tak banyak disorot media. Orang-orang mulai membahasnya ketika Fauzi Baadila sendiri yang membagikan momen-momen aktifitasnya di Suriah lewat akun Instagramnya.
Selain membagikan foto-foto, Fauzi Baadila juga berbagi cerita menyedihkan tentang kejadian yang dialaminya bersama anak Suriah. Cerita tersebut begitu menyedihkan dan tentu saja membuat banyak netizen merasa terharu dan ikut menangis ketika membayangkannya.
Fauzi Baadila dan anak Suriah (foto: instagram.com/fauzibaadilla2018)
Salah satu cerita yang dibagikan Fauzi Baadila adalah ketika ia sedang asyik bermain seorang anak Suriah, tiba-tiba saja ada suara letusan senjata yang tentu saja membuat anak-anak tersebut ketakutan. Fauzi Baadila pun sampai kehilangan kata-kata untuk mengungkapkan betapa sedihnya ia saat itu.
"Adik kecil ini hidup di penampungan di perbatasan Turkey dengan Syria .. terdengar letusan senjata dua kali saat bermain main bareng dia....Kehilangan kata2," tulis Fauzi Baadila di akun Instagramnya.
Fauzi Baadila dan Yusuf (foto: instagram.com/fauzibaadilla2018)
Tak hanya itu, Fauzi Baadila juga menceritakan kisah seorang anak Suriah bernama Yusuf yang terkena radiasi bom hingga mengganggu fungsi syarafnya. "Santai2 bareng Yusuf dari Allepo (Syria)..sambil nonton TV, sementara ibunya siapin minuman dingin, keluarga nya sudah dapat tempat tinggal sementara di dekat perbatasan, Yusuf kena radiasi bom kimia yg akibatnya mengganggu fungsi syaraf tubuhnya.. doa terbaik untuk Yusuf dan keluarga," tulisnya lagi.
Para netizen yang membaca kisah sedih dari Suriah yang diceritakan Fauzi Baadila itu pun banyak yang ikut terharu dan merasakan kesedihan para pengungsi tersebut. "Semoga semakin banyak orang2 mulia seperti abang. Aamiin," ujar seorang netizen. "Great bro!.. Semoga Allah membalas berlipat ganda.. Lakukan yang terbaik untuk mereka," ujar netizen yang lain.
Fauzi Baadila dan anak Suriah (foto: instagram.com/fauzibaadilla2018)
"Kok air mata aku berlinang gitu aja ya. Masyaa Allah.. salam untuk adik2ku di sana kak fauzi. Barakalllah..," komentar seorang netizen yang merasa terharu. "Ya Allah koq sampe nangis lihat ini ya ... Barakallah, Mas Fauzi.. serius sampe nangis, ga kebayang kalau menimpa anak sendiri," sambung netizen lainnya. "Ga kerasa netes air mata saya.... Bawa pulang deh bang..," ujar yang lain.