Kamis, 02 November 2017

Terungkap! Ini Alasan Aldi Taher Digugat Cerai Istri di Tengah Perjuangannya Melawan Kanker!

slidegossip.com - Dunia hiburan tanah air dikejutkan dengan kabar perceraian Aldi Taher dengan sang istri, Georgia Aisyah. Lewat akun Instagramnya, Aldi Taher tak menampik kalau dirinya memang sudah digugat cerai oleh istrinya.

 
Aldi Taher dan Georgia Aisyah (Image:popmagz.com)

"Soal surat gugatan cerai yg di layangkan georgiaisyah terhadap diri saya (saya sedih dan ga nyangka ini terjadi). Aldi cuma bisa sampaikan ,,doakan yang terbaik buat alditaher.official dan georgiaisyah ya," tulis Aldi Taher yang mengisyaratkan bahwa dirinya juga terkejut digugat cerai oleh sang istri.

Mengetahui Georgia Aisyah telah menggugat cerai Aldi Taher di saat Aldi masih dalam masa perjuangannya melawan penyakit kanker kelenjar getah bening yang dideritanya, netizen pun banyak yang menghujat istri Aldi Taher itu karena dinilai tidak mau mendampingi suaminya di kala susah.

Akhirnya, lewat akun Instagramnya, Georgia Aisyah pun menuliskan curhatan tentang alasannya menggugat cerai Aldi Taher meski ia tahu kalau suaminya itu masih dalam masa penyembuhan penyakit kanker. Menurut Georgia, akibat kondisi kesehatannya yang masih belum stabil, Aldi Taher jadi sering gampang emosi dan berubah-ubah. Hal itu sepertinya yang menjadi salah satu alasan Georgia tak tahan lagi menghadapi sikap suaminya.

"Niat baikpun kalo cara penyampaiannya kasar dan menyakiti orang lain, ga akan baik jadinya. Agama apapun diajarkan untuk berbicara dengan baik sama siapapun. Tidak semua orang bisa menghadapi kegilaan, kebodohan dan kekasaranmu," tulis Georgia Aisyah seolah tak ingin disalahkan atas gugatan cerainya itu.

Meski begitu, tetap saja Georgia masih menjadi sasaran protes dari netizen yang tidak setuju dengan keputusannya menggugat cerai Aldi Taher. "Inget mba... wanita yang minta cerai tidak akan mencium baunya surga... mencium saja tidak bisa mbaa... apalagi menghuni surga... sabar mba.. harus bisa selesain masalah... itu godaaan setan... kalo mba cerai, setan ketawa2... sabar yaa," komentar seorang netizen.

Tak hanya netizen, tetangga dan kerabat dari pihak Aldi Taher juga ikut angkat bicara perihal gugatan cerai yang diajukan Georgia terhadap Aldi. Menurut netizen yang mengaku tetangganya, Georgia memang sedang mengalami tekanan batin. Netizen tersebut pun mengingatkan Aldi Taher tentang apa yang sudah dilakukan dan dikorbankan Georgia Aisyah selama menjadi istrinya.

"Alhamdulillah yaaa bang, kamu punya istri dan mertua yang sangat baik.. Mereka ngejaga dan support abang dari kemo pertama sampai dengan terakhir. Dan sampai sekarang abang sehat berkat siapa kalo bukan mereka yang support dan menemani abang setiap kemo. Belum lagi georgiaisyah HRS ninggalin kuliah demi abang.. Allah ITU gak tidur.. Semua perbuatan abang akan ada balasannya. Karma berlaku buat semua umat manusia, baik orang kaya, miskin, artis maupun pengemis, termasuk abang alditaher.official," tulis netizen tersebut.

Membaca komentar para netizen yang seolah saling menghakimi, akhirnya seorang kerabat pun ikut angkat bicara. "Mba jangan asal komen kalo ga tau permasalahan orang lain ya... mba kan sehari2 ga hidup sama bang aldi dan georgia... support itu bukan hanya diberikan pada saat kemo aja, tapi gimana hari2 setelah kemo pun juga harus diperhatikan... keluarga terutama Ortu bang aldi yang TIAP HARI selalu support dan mendoakan bang aldi... georgiaisyah juga TIDAK ninggalin kuliahnya kok, hanya ketunda supaya fokus nemenin suami yang lagi sakit, wajar kan seorang istri menemani dan memberikan dukungan kepada suaminya apalagi dalam kondisi sakit, lagi pula sekarang beliau sudah LULUS dan menjadi drg. dan selalu didukung oleh bang aldi... saya setuju yang mba bilang kalo Allah itu gak tidur, semua perbuatan ada balasannya dan karma berlaku buat semua umat itu juga bener... tp jangan asal komen kalo ga tau permasalahan rumah tangga orang lain ya... yang tau cuma bang aldi dan georgia... doain aja yang terbaik untuk mereka, itu baru manusia BIJAK namanya," ujar sang kerabat tersebut.

Sang tetangga tersebut rupanya tak terima jika komentarnya diprotes oleh kerabat dari pihak Aldi Taher itu. Ia tetap membela Georgia yang menurutnya tak bersalah dalam masalah perceraian tersebut. "Udah untung seorang dokter Gigi georgiaisyah mau sama bekasnya dewi persik.. Mbak georgiaisyah sudah sabar, baik dan nurut lagi sama suami. Beruntung keluarga yulia_listariandini besanan sama keluarga istrinya aldi.. Liaat donggg mbak di TV ada gak dari keluarga mbak yg support aldi? Kagak ada mbak. Di TV ajaa yang pencitraan kagak ada, apalagi di kehidupan NYATA.. Saya emang cuma tetangga sebelah mbak, tapi saya tau loh selama ini mbak Georgia batin, dari raut wajah aja katauan. Masa mbak gak ngerti sih padahal kan tinggal 1 rumah, beda sama saya yang cuma tetangga," balas netizen yang mengaku sebagai tetangga Georgia dan Aldi itu.
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Terungkap! Ini Alasan Aldi Taher Digugat Cerai Istri di Tengah Perjuangannya Melawan Kanker!”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772