slidegossip.com - Baru-baru ini Ayu Ting Ting dan adiknya, Syifa mengejutkan publik dengan ucapan dan kata-kata sadis yang mereka lontarkan. Berawal dari momen Idul Adha yang masih meninggalkan cerita buat Ayu Ting Ting dan keluarganya. Seperti diketahui, Ayu Ting Ting dan keluarganya ikut berqurban di hari raya Idul Adha tahun ini. Ayu dan keluarganya pun tak mau ketinggalan untuk menyaksikan proses penyembelihan tiga ekor sapi yang mereka qurbankan. Bahkan Ayu dan keluarga juga ikut membantu memotong daging hewan qurban tersebut.
Ayu Ting Ting dan Syifa (Image:lensaremaja.com)
Namun ada kejadian yang mengejutkan publik ketika Ayu Ting Ting diwawancarai oleh infotainment. Saat itu Ayu Ting Ting ditanya tentang bagaimana perasaannya melihat pemotongan hewan qurban itu. Tak diduga, Ayu malah memberikan jawaban yang tidak biasa dan terkesan sadis, apalagi mengingat ia adalah seorang perempuan.
Jika biasanya orang lain merasa takut, iba dan kasihan saat menyaksikan hewan yang sedang disembelih, Ayu Ting Ting justru memberikan jawaban berbeda. "Saya mah seneng kan dari kecil emang suka ngelihat hewan kurban pemotongan, suka banget apalagi kalau sapi kan harus dibalikin dulu, kayaknya heboh gitu, seru," ucap Ayu Ting Ting dalam sebuah cuplikan video wawancara yang diunggah oleh salah satu akun gosip Instagram.
Tak hanya itu, sang adik, Syifa juga ikut memberikan komentar senada dengan Ayu Ting Ting. Syifa malah memberikan emoji tertawa pada foto ayahnya, Abdul Rozak yang berpose di samping sapi qurban yang telah disembelih dalam kondisi tanpa kepala. "Ayah dan sapi kepala buntung (emoji tertawa)," tulis Syifa.
Netizen pun tak mau ketinggalan untuk langsung mengomentari ulah Ayu Ting Ting dan adiknya itu. "Hahahahhahaha ratu tega emang ga punya hati pantesan aja laki orang diembat," sindir pedas seorang netizen. "Lah dia kan emang gak punya hati mana mungkin punya rasa kasihan,, jangankan sama sapi, orang sama temen sendiri aja tega kok!" sambung netizen lainnya. "Japok ratu tega .. Aku ajja sedih liat muka sapinya.." ujar yang lain.