slidegossip.com - Masyarakat Indonesia kini sedang diramaikan dengan istilah kata 'Eta Terangkanlah' yang kini sudah menjadi viral di media sosial. Banyak yang bertanya, dari mana asal muasal dan awalnya 'Eta Terangkanlah' dan mengapa bisa menjadi viral dan sering diucapkan orang.
Eta Terangkanlah yang diambil dari lirik lagu Opick (Image:tribunnews.com)
Ternyata awal mula kata 'Eta Terangkanlah' berasal dari lirik sebuah lagu religi berjudul 'Husnul Khotimah' yang dinyanyikan oleh Opick. Kini, fenomena 'Eta Terangkanlah' terus membanjiri kolom komentar dan hashtag di Instagram layaknya 'Om Telolet Om' yang juga sempat jadi viral beberapa waktu lalu.
Istilah 'Eta Terangkanlah' ini sebenarnya berawal dari sebuah video parodi yang sempat diunggah oleh akun gosip Instagram lambe_turah. Entah dari mana video tersebut berasal, yang jelas kini sudah semakin banyak beredar 'Eta Terangkanlah' dalam berbagai versi.
Lalu bagaimana reaksi dan komentar Opick selaku penyanyi asli lagu religi 'Husnul Khotimah' yang di dalam liriknya sangat jelas terdapat kata 'Terangkanlah'. Ternyata pemilik nama asli Aunur Rofiq Lil Firdaus itu justru bersikap santai menanggapi fenomenal 'Eta Terangkanlah' yang diambil dari lirik lagu yang dinyanyikannya. Opick mengaku tidak merasa keberatan jika lagunya dibuat plesetan selama bisa mendatangkan senyum untuk umat.
"Ya ga apa apa, santai aja. Itu bagian dari ekspresi masyarakat. Semoga isinya bisa sampai. Lagu 'Husnul Khotimah' aku tulis di Madinah di Maqam Baqi, berharap siapa yang mendengarnya bisa mendapat inspirasi," ujar Opick seperti dilansir dari bintang.com (8/8/2017).
Opick pun berharap fenomena 'Eta Terangkanlah' bisa sukses ke depannya. "Untuk era terangkan lah ... Sukses deh, semoga Allah memberi Rahmat-Nya atas improvisasi nya dari lagu Opick ..karena membuat banyak orang tersenyum dari lelah dalam hari-harinya," lanjut Opick.
Lagu 'Husnul Khotimah' sebenarnya memiliki makna yang sangat mendalam tentang kematian yang bisa datang kapan saja. Namun kini 'Eta Terangkanlah' yang diambil dari lirik lagu tersebut telah menjadi fenomena tersendiri dan juga hiburan buat masyarakat.