slidegossip.com - Gara-gara pemeran utamanya, Natasha Wilona salah melakukan adegan shalat, sinetron 'Anak Jalanan' kembali mendapatkan teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) belum lama ini. Isi surat teguran yang diterbitkan oleh KPI itu menyatakan bahwa sinetron 'Anak Jalanan' menerima sanksi lantaran Natasha Wilona yang menjadi pemeran Reva dianggap telah salah melakukan gerakan shalat dalam episode yang ditayangkan pada tanggal 15 November 2016.
Namun kesalahan adegan shalat yang dilakukan Natasha Wilona tersebut langsung dibantah oleh sutradara sinetron 'Anak Jalanan', Akbar Bhakti. Menurut Akbar, Natasha Wilona sudah melakukan gerakan salam terakhir dalam shalat dengan benar yaitu dari kanan ke kiri.
Hanya saja yang ditayangkan di televisi adalah hasil rekaman dari pantulan cermin sehingga terlihat sebaliknya dan membuat Natasha Wilona terlihat salah dalam melakukan gerakan shalat. "Itu gambar dalam kaca cermin. Waktu realnya tetap kita bikin sesuai aturan shalat. Karena itu cermin, otomatis terlihat terbalik," jelas Akbar.
Akbar Bhakti juga menambahkan bahwa manyoritas kru sinetron 'Anak Jalanan' adalah Muslim sehingga kesalahan adegan shalat sangat tidak mungkin terjadi. "Kita sudah sering bikin adegan salat dan mayoritas kru kita adalah Muslim, enggak mungkin kita biarkan adegan shalat salamnya terbalik," pungkas Akbar.
Akbar Bhakti juga menambahkan bahwa manyoritas kru sinetron 'Anak Jalanan' adalah Muslim sehingga kesalahan adegan shalat sangat tidak mungkin terjadi. "Kita sudah sering bikin adegan salat dan mayoritas kru kita adalah Muslim, enggak mungkin kita biarkan adegan shalat salamnya terbalik," pungkas Akbar.