slidegossip.com - Nama dan sosok putra pertama Ustad Arifin Ilham, Alvin Faiz sempat membuat heboh dunia maya karena wajahnya yang super tampan dan pengetahuan agamanya yang mumpuni. Banyak perempuan yang tergila-gila dengan Alvin Faiz dan ingin menjadi istri dari Ustad muda yang mendapat julukan calon imam dunia akhirat ini. Namun sayang sepertinya perempuan-perempuan di luar sana harus kecewa, karena di usianya yang masih 17 tahun, Alvin Faiz memutuskan untuk menikah dengan seorang gadis mualaf cantik keturunan Tionghoa bernama Larissa Chou yang diketahui berumur 20 tahun atau 3 tahun lebih tua dari Alvin Faiz.
Selain karena wajahnya yang super ganteng, Alvin Faiz sempat populer lantaran dekat dengan putri cantik Ustad Yusuf Mansur yang cantik jelita. Siapa lagi kalau bukan Wirda Mansur yang kabarnya kini sedang menempuh pendidikan di luar negeri. Kabar berhembus, dua anak ustad beken Indonesia ini menjalin hubungan asmara hingga terikat tali perjodohan. Namun, kabar tersebut langsung dikonfirmasi oleh Alvin yang mengaku bahwa dirinya hanyalah teman dekat dari hafizah cantik tersebut.
Bukan dengan Wirda Mansur, ternyata Alvin Faiz dekat dengan muslimah cantik lainnya. Dia adalah Larissa Chou yang merupakan mualaf cantik yang tumbuh di keluarga berdarah Tionghoa. Tak terikat dengan perjodohan, rupanya Larissa adalah sosok wanita yang dipilih secara pribadi oleh Alvin. Beruntungnya, kedua orang tua Alvin juga menyetujui jika si cantik Larissa tersebut menjadi calon menantunya.
Setelah cukup lama menjalin taarufan, Alvin Faiz akhirnya menikahi Larissa Chou pada tanggal 6 Agustus 2016. Keduanya pun menggelar acara akad nikah bertempat di Masjid Az-Zikra Bogor. Uniknya, akad nikah ini dilaksanakan tak lama setelah menunaikan ibadah sholat subuh dan dihadiri oleh saudara dan juga teman-teman dekat Alvin serta Larissa. Cukup banyak yang hadir dalam akad nikah putra pertama Ustad Arifin Ilham ini. Meski telah sah menjadi suami istri, ternyata ada banyak rintangan sebelum menikah. Ya, karena usia Alvin yang masih di bawah umur membuat proses permohonan izin negara berjalan sangat panjang. Tapi, alhamdulillah kini Alvin dan Larissa sudah menjadi pasangan yang sah.
Setelah menggelar akad nikah, Alvin dan Larissa pun dipertemukan dan duduk berdampingan. Keduanya terlihat bahagia saat Alvin memasangkan cincin pernikahan di jari cantik Larissa. Tak hanya berani memegang tangan saja, Alvin juga mencium mesra istri sah-nya tersebut di depan kamera.
Alvin Faiz menjadi salah satu orang yang berani membuktikan bahwa menikah muda bukanlah hal yang menakutkan. Masalah menikah bukanlah pada soal umur, melainkan seberapa siap mereka menjalani. Di sini, Alvin yang masih muda membuktikan jika dirinya sudah siap untuk menempuh rumah tangga dan menjadi imam wanita pilihannya.
Ditengok di akun instagram milik Alvin Faiz, @alvin_411, dia mengunggah foto momen akad nikahnya itu. Alvin menuliskan hashtag #NikahMuda dan #AkadNikah dalam postingan tersebut. Usia Alvin memang masih sangat muda, 17 tahun. Dia juga aktif di berbagai media sosial seperti twitter, ask.fm dan snapchat.
Istri Alvin, Larissa juga aktif di media sosial yang sama dengan suaminya. Larissa yang usianya lebih tua dari Alvin itu juga sempat mengunggah foto undangan pernikahannya 26 hari lalu lewat akun ask.fm.
"Undangan hanya untuk kerabat dan keluarga tapi karena banyak sekali yang bertanya apa fans boleh hadir atau tidak kenal boleh hadir ga, Jadi aku mutusin aku akan bagiin undangan secara random untuk 10 orang saja untuk yang ingin sekali hadir tanggal 6 Agustus di akad dan resepsi aku, Dan pasti bisa hadir, Bisa ask ke aku dengan kata "saya", Aku akan pilih 10 orang random," tulis Larissa.
Ternyata pengikut Alvin Faiz di ask.fm juga menagih undangan yang sama. Alvin kemudian membagikan 15 undangan pernikahan kepada pengikutnya di media sosial itu secara acak lewat ask.fm per tanggal 13 Juli 2016. Alvin kemudian mengunggah undangan lengkapnya di media sosial yang sama. Di situ tertulis bahwa keduanya sama-sama anak pertama. Desain undangan didominasi warna hijau dan bercorak sederhana.
Foto-foto akad nikah Alvin Faiz dan Larissa Chou juga sudah menyebar di media sosial facebook. Salah seorang pemilik akun Ruslan Abdul Gani mengunggah foto Alvin dan Larissa memegang buku nikah. "Bagi yang masih jomblo, seharusnya malu ama dhe Alvin dan larissa yang baru berumur 17th tapi sudah berani mengambil kesempatan untuk membina rumah tangga yang samara. Alhamdulillah. Ternyata, menikah itu, ukurannya adalah "mampu". Bukan usia," tulis Ruslan.
Soal usianya yang masih muda, Alvin juga bercerita lewat akun instagram miliknya. Dia menulis lokasi tempat pengurusan syarat pernikahannya itu di Pengadilan Agama Cibinong.
"Alhamdulillah tepat hari ini Kamis,28 Juli 2016 kami baru saja menyelesaikan proses permohonan izin negara untuk pernikahan kami, karena di bawah umur prosesnya sangat panjang tapi alhamdulillah Allah lancarkan semuanya, semoga lancar sampe pernikahan nanti ya tidak ada kendala-kendala lagi," tulis Alvin.
Hal tersebut tentu bertolak belakang dengan anjuran pemerintah Indonesia yang menyebutkan bahwa batas minimal usia pria menikah adalah 25 tahun, sedangkan untuk perempuan 21 tahun. Namun, Alvin dan Larissa pun telah mengurus tuntas permasalahan itu.
Terhitung cukup aktif di berbagai media sosial, seperti Instagram, Snapchat, dan Ask.fm, Alvin Faiz kerap mengutarakan pendapatnya mengenai menikah muda. Sebagai seorang yang taat beragama, Alvin menganggap bahwa menikah merupakan salah satu cara dalam menghindari perbuatan buruk.
"Coba jadi laki2 sehari aja,berat banget. Imajinasi laki2 itu tinggi, karena itu harus di segerakan supaya tidak jadi fitnah," tulis Alvin dalam menjawab pertanyaan di Ask.fm yang berbunyi, "vin emg cowo tuh pikirannya jorok bgt ya sampe cewe udh tutup aurat dijadiin bahan mastrubuasi?"
Larissa Chou sendiri adalah gadis mualaf keturunan Tionghoa yang sebelumnya ingin mencari Tuhan dan akhirnya masuk agama Islam dan menikah dengan Alvin Faiz. Kulit putih dan wajah oriental Larissa tampak cantik dibalut kerudung panjang. Lebih dari itu, Alvin berharap bahwa setelah menikah, sang istri dapat mengenakan cadar. Selamat menempuh hidup baru Alvin Faiz dan Larissa Chou!