slidegossip.com - Profil dan biodata lengkap Jefri Nichol. Keseruan dirasakan oleh Jefri Nichol sejak dirinya memutuskan untuk terjun ke dunia entertainment. Meski awalnya sempat merasa kaku di depan kamera, berkat keseriusannya, kini Jefri sudah mulai terbiasa menikmati kariernya sebagai seorang aktor. Bahkan Jefri Nichol dipercaya untuk menjadi salah satu pemeran utama di film layar lebar 'Pertaruhan' bersama Adipati Dolken dan Aliando Syarief. Hal ini diungkapkan oleh Jefri Nichol secara eksklusif kepada slidegossip.com.
"Alasan aku terjun ke dunia entertain ini karena ingin membahagiakan
kedua orang tua dan bisa mencari uang jajan sendiri. Yah anggap saja ini
adalah sebuah kegiatan ekstrakulikuler yang menghasilkan, bahkan buat menambah
wawasan di masa depan. Awalnya agak kaku sih, cuma pas aku jalanin
ternyata seru hehehe..," ungkap penyuka olahraga renang ini.
Jefri Nichol mengaku awalnya ia sama sekali tak berpikir untuk menjadi seorang artis di dunia hiburan tanah air. Sifatnya yang pendiam dengan hobinya menekuni bidang IT memang sangat bertolak belakang dengan dunia entertainment yang ia geluti sekarang. Namun berkat masukan dan saran dari Baetz Management, membuat Jefri berani meyakinkan diri terjun ke dunia yang kini telah membesarkan namanya.
"Awal terjun ke entertainment
??? Tadinya gak kepikiran sama sekali terjun ke dunia entertainment,
soalnya aku tipikal anak rumahan dan pendiam terus gak kebayang aja
hahahaha.... Soalnya aku dulu benar-benar tekun dalam bidang IT yang
pulang sekolah langsung pegang laptop dan di kamar terus. Jadi ceritanya
lucu sih ... Papa aku kan punya bisnis di ITC Ambassador,
setiap aku di ajak ke ITC aku gak pernah mau, tapi karena waktu itu papa
mau
memperkenalkan hidup itu seperti apa jadi papa maksa aku disuruh ikut.
Pas ikut ke sana, tanpa disengaja ketemu Kak Baetz (Baetz Management
Artist). Kak Baetz manggil aku sama papa, terus bilang "Maaf ini anak
bapak yah?", pas itu
aku malah ketakutan hahaha.... karena belum pernah ketemu orang banyak,
lalu Kak Baetz bilang "Mau main sinetron gak?" aku langsung ngangguk
iya mau,
tapi posisi aku di belakang papa sambil nunduk karena gak pede,"
paparnya.
"Terus Kak Baetz sama papa ngobrol panjang lebar, ngomongin ke depan dan kronologis
menjadi bintang itu seperti apa. Papa akhirnya mengiyakan. Udah deh,
satu minggu ikut Baetz Management aku main di sinertron seri 'Aku Rindu Ayah (Uje)', dari situ mama, papa dan Kak Baetz selalu support, jadi aku coba tapi
masih gak bisa hilangin sifat pendiam aku, hahahha Alhamdulillah
sekarang aku udah mulai percaya diri karena belajar dari pengalaman,
sampai dikasih kepercayaan untuk memerankan tokoh di film layar lebar 'Pertaruhan Movie'," lanjutnya.
Berikut ini adalah biodata lengkap Jefri Nichol :
- Nama lengkap : Jefry Nikhol
- Nama panggilan : Jefri Nichol
- Tempat dan tanggal lahir : Jakarta, 15 Januari 1999
- Tinggi badan : 174cm
- Berat badan : 65kg
- Ukuran baju / celana / sepatu : M / 33 / 44
- Hobi : nonton film, IT, lari, berenang, sepeda
- Nama orang tua : John Hendri (ayah) dan Junita Eka Putri (ibu)
- Agama : Islam
- Film favorit : 'Fight Club', 'The Prestige', 'Shawshank Redemption', 'Wall-E', 'Up', 'The Great Gatsby'
- Aktor favorit : Leonardo DiCaprio, Brad Pitt
- Aktris favorit : Natalie Portman, Kate Blanchett
- Penyanyi favorit : The Beatles, Queen, John Lennon, Tame Impala, Coldplay, Arctic Monkeys
- Akun Twitter : @JefriNichol
- Instagram : @jefrinichol
Pengalaman Jefri Nichol di dunia entertainment :
"Pertama kali aku main itu di series 'Kami Rindu Ayah' di SCTV. Waktu itu saya masih kelas 2 SMP, jadi aku gak begitu antusias ambil stripping yang notabene-nya mengganggu sekolah, terus sempat gak mau lanjutin karena aku gak begitu suka dengan jam kerjanya yang harus pulang pagi dan berangkat pagi lagi, tapi karena didukung orang tua akhirnya aku coba tekuni. Sempat beberapa bulan fokus sekolah, eeeh ternyata disuruh jadi bintang iklan Much Better, itu pun sempat bimbang mau ambil atau gak, tapi akhirnya aku ambil juga hehehe," papar Jefri.
"Pertama kali aku main itu di series 'Kami Rindu Ayah' di SCTV. Waktu itu saya masih kelas 2 SMP, jadi aku gak begitu antusias ambil stripping yang notabene-nya mengganggu sekolah, terus sempat gak mau lanjutin karena aku gak begitu suka dengan jam kerjanya yang harus pulang pagi dan berangkat pagi lagi, tapi karena didukung orang tua akhirnya aku coba tekuni. Sempat beberapa bulan fokus sekolah, eeeh ternyata disuruh jadi bintang iklan Much Better, itu pun sempat bimbang mau ambil atau gak, tapi akhirnya aku ambil juga hehehe," papar Jefri.
"Terus nunggu kelar SMP akhirnya langsung dikasih
iklan sama manajer aku, itu tanpa casting, jadi kaget juga hehehe, iklan
Aqua yang versi Ramadhan 242 bareng Om Ferdi Hasan. Setelah iklan itu,
aku main di sinetron 'Keluarga Garuda di Dadaku the series', di situ aku jadi Abe, cowok
kece di sekolah yang pacaran sama anak pelatih bola (Oka Antara). Beres
series, akhirnya aku istrahat lagi dan fokus sekolah. Lalu ada tawaran FTV Pintu Taubat 'Rumah Untuk Bapak' di Indosiar, di situ aku peran utamanya. Tadinya beres FTV, aku mau nunggu lulus sekolah dulu, ternyata manajerku
bilang ada tawaran film, mau ambil gak? Pas dikirim sipnosisnya aku tertarik
karena ini adalah requel-nya 'Serigala Terakhir', aku kan suka film-film
action jadi aku coba datang dan akhirnya dari sekian bulan, lolos juga
main di film 'Pertaruhan' #PERTARUHANMOVIE hehehe," lanjutnya.
Film 'Pertaruhan the movie' menceritakan tentang kisah empat bersaudara laki-laki yang merampok bank untuk kesembuhan sang ayah. Di film 'Pertaruhan' ini Jefri Nichol berperan sebagai Elzan, dengan karakternya yang selalu cari aman, tidak mau terlibat masalah dan sayang dengan adiknya, Ical.
Jefri Nichol pun menceritakan bagaimana ia akhirnya bisa terlibat di film 'Pertaruhan' ini. "Awalnya
aku disuruh datang sama manajerku, Kak Baetz bilang ada film,
produser mau lihat aku karena sebelumnya udah dipresentasi via foto. Akhirnya aku coba baca sekenario dan diambil gambarnya. Setelah itu
nunggu 2 atau 3 mingguan, akhirnya meeting lagi dan setelah beberapa tahap, aku
masuk di film ini."
Bermain di film bergenre action yang sudah pasti akan menguras banyak tenaga, adakah kesulitan-kesulitan yang dialami Jefri Nichol selama syuting film ini? "Kesulitannya apa yah.... Paling bentuk badan dan rutinitas sebulan harus latihan
pembentukan badan dan sangat extra banget karena semua udah difasilitasi oleh produsernya, seperti fitness, latihan muay thai, dan harus bisa dalam
sebulan. Nah, itu kan bukan hal yang gampang, takut mengecewakan jadi aku
benar-benar fokus di film ini, apa lagi seminggu sekali dicek kemajuan dan perubahannya. Makanya aku kadang suka merasa tertantang dan
sulit ketika kepercayaan sudah diberikan ke aku."
Selain bercerita tentang perjalanan karier-nya di dunia entertainment, Jefri Nichol juga membocorkan tentang kegiatan sehari-harinya dikala sedang tidak syuting. "Kegiatan aku bantu orang tua hehehehe. Karena mama punya bisnis, papa
juga punya bisnis distro di daerah Cilangkap. Paling kalau lagi libur
bantu-bantu aja, selebihnya aku sekolah dan main laptop buat cari tahu tentang
dunia IT hehehe...," ucapnya.
Setelah pencapaiannya saat ini, Jefri Nichol juga mengungkapkan tentang targetnya ke depan sebagai seorang aktor. "Selanjutnya sih aku mau fokus ke dunia akting, khususnya film, karena
aku lebih suka dengan movie, apalagi ceritanya membuat orang termotivasi
dan akting aku berhasil memerankan sebuah tokoh, wah...senang banget,
gak sia-sia rasanya fokus di bidang ini. Insya Allah bulan depan ada beberapa
judul yang lagi disiapkan hehe.. tunggu yah next movie-nya!," pungkasnya.


Artikel Terkait:
berita artis
- Terjun ke Dunia Akting, Adimas Rifaldy Makin Dikenal Lewat Sinetron 'Dunia Terbalik'
- Ibunda Indah Sari Yakin Putrinya Tak Bersalah! Sebut Ucapan Dewi Perssik Menyakitkan Hati!
- Wans Event dan Senayan Park Sukses Gelar Acara 'Shanghai Fashion Contest', Inilah Para Pemenangnya!
- Baru Terungkap! Indah Sari Pernah Menyuruh Dewi Perssik Lakukan Hal Memalukan Ini!
- Kisah Romantis Pasangan Rebel Ali Topan dan Anna Karenina Tayang Tepat di Hari Valentine dan Pemilu 2024!
- Kevin Leonardo Dapat Tantangan Baru di Series 'Skaya And The Big Boss'
- Series 'Jodoh Atau Bukan' Tembus 5 Juta Penonton, Kevin Leonardo Sukses Lewati Tantangan!
- Yuki Silvia, Ratu Iklan yang Kini Merambah ke Dunia Sinetron
- Kronologi Detik-detik Istri Robby Shine Dihina Ngen..... Oleh Billy Syahputra! Berujung Laporan Polisi!
- Mati-matian Bela Polisi, Nikita Mirzani Dicuekin? Najwa Shihab Malah Dijadikan Sahabat Kapolri?
- Najwa Shihab Tak Sudi Meladeni Nikita Mirzani? Quraish Shihab Ingatkan Tentang Kematian! "Kita Hanya Menunggu Giliran!"
- Akhirnya Nikita Mirzani Bongkar Aib Mba Nana! Sakit Hati Karena Gak Dijadikan Menteri Pendidikan!
- Video Rekaman Keributan Jonathan Frizzy Dengan Dhena Devanka! "Kasih Apa Kamu ke Anak-anak?"
- Nikita Mirzani Serang Mba Nana! Mami Isa: "Najwa Shihab Orang yang Pintar, yang Julidin Dia Itu Perempuan Bodoh!"
- Usai Senggol Mba Nana, Nikita Mirzani Sindir Wanita Berpendidikan yang Selingkuh Dengan Koruptor!
- Data Pribadinya Dibocorkan Bjorka, Nikita Mirzani Mengaku Dirinya Aset Negara dan Kasih Saran Begini!
- Tanggapan Nikita Mirzani Soal Rekaman Suara yang Diduga Dirinya Dengan Ferdy Sambo! "Sambo Pasti Kenal Gue!"
- Baru Melahirkan, Roro Fitria Ajukan Gugatan Cerai! Suami Bongkar Soal Hijrah dan Mistis!
- Nikita Mirzani Senggol Najwa Shihab? "Kamu Belum Seberani Saya! Gue yang Buka Aib Lu!"
- 5 Artis Terkenal Indonesia Ini Ternyata Keturunan Yahudi! Nomor 3 Berkali-kali Pindah Agama!
- Satria Mulia Sebut Aktor-aktor Terkenal Indonesia yang Pacaran Dengan Om-om! Dari Jefri Hingga Reza!
- Disindir Gak Pernah Jenguk Mami Isa Waktu Dipenjara! Bebizie: "Iya, Emang Gak Pernah!"
- Sinetronnya Tak Kunjung Tayang Di TV, Nikita Mirzani Angkat Bicara! Ternyata Ini Penyebabnya!
- Mami Isa Zega Kembali Sindir LL! Ngaku Oplas di Korea, Tapi Ketemu Melly Bradley di Thailand!
- Nikita Mirzani Komentari Baim Wong! "Dia Bisa Hasilkan 500 Juta, Yang Dikontenin Paling Dikasih 1 Juta!"
profil artis
- Terjun ke Dunia Akting, Adimas Rifaldy Makin Dikenal Lewat Sinetron 'Dunia Terbalik'
- Yuki Silvia, Ratu Iklan yang Kini Merambah ke Dunia Sinetron
- Kenal Lebih Dekat Dengan Michelle Fredella, Talent Cilik yang Memiliki Segudang Pengalaman dan Prestasi!
- Harsyi Ananda, Jebolan Pesantren Yang Kini Merambah Ke Dunia Entertainment
- Lewat Lagu 'Sekarang Waktunya' Alf Tatale Beri Dukungan Buat Para Pejuang Nafkah di Tengah Pandemi!
- Profil Lengkap, Biodata, Foto, Agama Erdin Werdrayana Pemeran Bastian di Sinetron 'Keajaiban Cinta' di SCTV
- Profil, Biodata Lengkap, Foto, Agama Sitha Marino Pemain Pemeran Tiana di Sinetron 'Keajaiban Cinta' di SCTV
- Berperan Sebagai Gadis Cilik Muslimah Jadi Tantangan Tersendiri Buat Benindya Kawaina! Ini Sebabnya!
- Terjun ke Dunia Entertainment, Nevalia Cinta Langsung Berkesempatan Adu Akting Dengan Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian!
- Punya Wajah Mirip Sophia Latjuba dan Lulu Tobing, Chelsea Davina Norman Siap Bersaing di Dunia Hiburan!
- Perut Belum Terisi, Penyanyi Ini Sampai Lupa Mau Bawakan Lagu Apa di Atas Panggung!
- Geram dengan Penumpang yang Menyalahgunakan MRT, Artis Tampan Ini Luapkan Emosinya!
- Profil Dave Edwards, Pemeran Wira di Sinetron 'Cinta Suci' yang Menolak Terkenal Karena Sensasi!
- Ramai Kasus Prostitusi, Artis Cantik Ini Siap Berperan Jadi PSK Dengan Syarat Ini!
- Dari Model Terjun ke Akting, Gabriella Cecilia Siap Rilis Film Perdana!
- Bramanta Sadhu : "Jadi Aktor Membuat Saya Bisa Menjadi Banyak Orang Dalam Satu Profesi"
- Jajaki Karier dari Model, Sinetron Hingga Menyanyi, Kini Imam Farisyah Sudah Merilis Single Terbaru!
- Profil dan Biodata Singkat Zolo Bustami, Host Presenter Tampan 'My Trip My Adventure (MTMA)'
- Keseringan Dapat Peran Jahat, Asyaf Tertantang Ingin Menjadi Orang Baik Yang Teraniaya
- Banyak Fans di Tanah Air, Jadi Alasan Firdaus Ghufran Asal Malaysia Ingin Kembangkan Karier di Indonesia
- Profil, Biodata Lengkap, Foto Ersya Aurelia Pemeran Dara di Sinetron 'Siapa Takut Jatuh Cinta Reborn' di SCTV
- Profil, Biodata Lengkap dan Foto Emiliano Cortizo
- Profil, Biodata dan Foto Varun Kapoor Pemeran Sanskaar di Serial India 'Swaragini' di ANTV
- Profil dan Biografi Billy Christian, Sutradara Film Horor 'Petak Umpet Minako'
- Profil, Biodata, Foto dan Fakta Lengkap Tentang Dylan Carr
jefri nichol
- Kisah Romantis Pasangan Rebel Ali Topan dan Anna Karenina Tayang Tepat di Hari Valentine dan Pemilu 2024!
- Ogah Cuma Berkoar di Medsos Tolak Omnibus Law, Artis Tampan Ini Pilih Turun Langsung Demo ke Jalan Bersama Mahasiswa!
- Cobaan Tiada Henti? Usai Bebas dari Penjara, Jefri Nichol Dituntut Bayar Rp 4,2 Miliar!
- Netizen Tolak Jefri Nichol Perankan BJ Habibie, Ternyata Begini Fakta Sebenarnya!
- Jefri Nichol Tertangkap Diberi Semangat, Giliran Andhika eks Kangen, Netizen: Banyak Gaya Sih!
- Tak Ada di Skenario, 2 Artis Ini Dipaksa Beradegan Panas Oleh Sutradara! Inilah yang Terjadi!
- Bandel, 4 Pasangan Artis Ini Sering Didoakan Cepat Putus! Nomor 2 dan 4 Karena Beda Agama!
- Kesaksian Driver Gojek: "Jefri Nichol Kasih Makan dan Uang Rp 2 Juta Buat Pemulung"
- 'Surat Cinta Untuk Starla' Dibuat Versi Film Layar Lebar, Ini Jalan Ceritanya!
- Utamakan Kualitas Akting, Jefri Nichol Tak Pernah Menomorsatukan Honor!
- Ketika 3 Artis Brondong Ganteng Berfoto Cuma Pakai Boxer! Apa Kata Dunia?