Selasa, 26 Juli 2016

Begini Cara Mendapatkan Hadiah Uang Rp 65 Juta Dengan Bermain Pokemon Go

slidegossip.com - Pokemon Go adalah permainan atau game yang saat ini sedang hits namun menjadi kontroversi mengingat efek yang ditimbulkan dari permainan mencari monster Pokemon ini. Para pemain Pokomon Go diajak untuk berburu Pokemon sampai di luar rumah, bahkan di tempat-tempat umum.

 

Dilansir Game Rant, dari sekian banyak Pokemon yang bisa ditangkap, ada beberapa jenis yang termasuk langka. Inilah yang membuat kebanggaan serta kebahagiaan pemain meningkat saat berhasil menangkap Pokemon langka. Berhubung aplikasi Pokemon Go belum memungkinkan pemain untuk bertukar Pokemon langka, maka jika mendapatkannya akan bisa menjadi prestasi yang luar biasa.

Karena itulah untuk menghargai jerih payah pemain dalam menangkap Pokemon langka ini, Ripley's Believe It or Not siap memberikan hadiah buat pemain yang berhasil menangkap Pokemon langka dengan sejumlah uang yang terbilang fantastis. Acara televisi tersebut siap menyediakan hadiah uang sebesar 5000 dolar AS atau sekitar 65 juta rupiah lewat permainan Pokemon Go yang sedang digandrungi orang-orang sedunia ini.

Bagimana cara mendapatkan hadiah uang dari bermain Pokemon Go ini? Tentu saja ada syarat tersendiri bagi pemain yang ingin memenangkan hadiah tersebut. Para pemain ditugaskan untuk berkeliling di lokasi yang Ripley's tentukan dalam menemukan Pokemon langka. Bila berhasil, maka disediakan hadiah harian sebesar 100 dolar AS dan hadiah utama 5000 dolar AS.

Hadiah utama akan diberikan pada pemain Pokemon Go yang menangkap Pokemon paling langka di dekat lokasi mereka di akhir kontes. Jika ada beberapa pemain yang mendapatkan Pokemon langka, maka orang pertama yang menangkap Pokemon paling langkalah yang dipilih menjadi pemenang. Dan yang pasti, para pemain diharuskan menunjukkan bukti kalau mereka menangkap monster Pokemon paling langka tersebut di lokasi acara.
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Begini Cara Mendapatkan Hadiah Uang Rp 65 Juta Dengan Bermain Pokemon Go”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772