slidegossip.com - Jevin Julian adalah salah satu DJ berbakat di Indonesia. Selain itu, Jevin Julian yang berwajah tampan ini juga dijuluki sebagai Master Beat Box. Nama Jevin Julian kini semakin populer dan sering dibicarakan, terutama di media sosial. Selain karena kemampuannya di bidang musik remix dan beat box yang mumpuni, hubungan Jevin Julian dan Rinni Wulandari atau Rinni Idol juga sering jadi bahan perbincangan. Pasalnya, orang-orang sudah banyak yang tahu kalau pacar Jevin sebelumnya adalah Radhini, penyiar radio cantik di Gen FM. Namun sayangnya hubungan Jevin Julian dan Radhini putus, tak lama kemudian Jevin ternyata resmi berpacaran dengan Rinni Wulandari. Tak jarang jika banyak yang menyangka jika Rinni telah merebut Jevin dari Radhini. Namun banyak juga yang mendukung dan menilai kalau Jevin dan Rinni memang sudah jodoh.
Nama Jevin Julian mulai dikenal ketika ia menjadi teman duet Rinni Wulandari di acara 'The Remix' yang tayang di NET TV. Kala itu mereka belum berpacaran dan Jevin kabarnya masih berstatus pacar Radhini. Seiring namanya yang semakin terkenal, Jevin malah membuat penggemarnya terkejut saat tahu kalau ia kini berpacaran dengan Rinni Idol. Konon, Radhini sampai membuat lagu galau berjudul 'Sampai Nanti' untuk menuangkan rasa kekecewaannya pada Jevin dan Rinni yang sama-sama sudah dikenalnya.
Berikut ini adalah biodata lengkap Jevin Julian :
- Nama lengkap : Jevin Julian
- Nama panggilan : Jevin
- Tempat dan tanggal lahir : Jakarta, 31 Juli 1991
- Agama : Islam
- Hobi : Beat Box, main drum dan piano
- Nama orang tua : Iwan Setiawan (ayah) dan Ida Farida Hanas (ibu)
- Akun Twitter: @JevinJulian
- Instagram : jevinjulian
Jevin Julian adalah adik kandung dari artis film dan sinetron Sissy Priscillia. Jevin dikenal sebagai master Beat Box karena konon Jevin lah yang pertama kali memperkenalkan musik beat box di Indonesia. Kegemarannya pada dunia musik turun dari sang ayah yang merupakan seorang musisi dan menjadi sosok inspirasinya. Pada tahun 2008, Jevin Julian mendirikan komunitas Indo Beat Box yang merupakan salah satu beat box terbaik tanah air dan merupakan komunitas beat box terbesar di dunia.
Nama Jevin Julian semakin bersinar sejak ia mengikuti acara 'The Remix' dimana Jevin Julian berpasangan dengan Rinni Wulandari dan menamakan duet mereka Soundwave. Di acara ini, Soundwave selalu mampu mengumpulkan poling vote tertinggi tiap episodenya, meski akhirnya mereka belum berhasil menjadi pemenang. Namun tetap saja Jevin Julian sudah terlanjur dikenal publik, hingga banyak yang penasaran dengan profil lengkap dan perjalanan karier Jevin Julian.
Jevin Julian mulai terjun serius di dunia musik dance sejak tahun 2011. Kini kiprahnya di EDM (electronic dance music) semakin diperhitungkan dan Jevin termasuk salah satu satu dari barisan DJ lokal yang meramaikan acara 'Djakarta Warehouse Project 2015 (DWP 2015)' bersama dengan para DJ terkenal dari luar negeri.
Ketika pertama kali mengenal dunia musik pada tahun 2005, Jevin Julian memilih drum sebagai alat musik yang pertama dikuasainya dan Jevin bahkan pernah tampil sebagai drummer di acara musik jazz festival. Jevin juga pernah membantu Andien dalam konser 'Metamorfosa' dimana Jevin Julian tampil keren dengan beat box nya.
Nama Jevin Julian sendiri awalnya memang lebih dikenal berkat beat box. Ia mulai serius di beat box sejak tahun 2008 saat mendirikan komunitas Indo Beat Box yang merupakan salah satu komunitas beat box terbesar di dunia bersama dengan Billy BdaBx, Tito Gomes, Indra Aziz, Aria Gorboman dan Yori Melano.
Lewat beat box, Jevin Julian tercatat pernah berhasil meraih penghargaan sebagai pemenang kedua dalam Kompetisi Beat Box Indonesia pada tahun 2009. Penghargaan lain yang pernah diterimanya adalah pada tahun 2010 saat menjadi pemenang pertama di Road to LA Lights Soulnation Championship.
Tak hanya itu, Jevin Julian juga pernah menjadi salah satu musisi yang membantu me-remix lagu-lagu ciptaan Ebiet G Ade dalam Konser 3 Generasi dan berkolaborasi dengan Rosa.
"Saya memang arrange elektronic music, nggak selalu dance elektronic. Saya nggak mau menghilangkan esensi musik aslinya. Pernah remix lagu Coldplay yang judulnya 'Fix You', saya nggak buat yang terlalu bising," ungkap Jevin Julian saat konferensi pers Konser 3 Generasi.
Pada tahun 2010, Jevin Julian terpilih sebagai duta resmi KORG synthesizers dan microphone JTS. Banyak karya musik yang telah dibuat oleh Jevin Julian. Beberapa diantaranya saat memubuat project elektronik musik bersama dengan Mohammad Iqbal yang diberi nama Massive Kontrol pada tahun 2011. Lalu di tahun 2012, Massive Kontrol menandatangani kontrak dengan manajemen yang digawangi oleh Randy dari band Nidji dan Krisgath K9 yang dinamakan Super Future Conspiracy.
Video klip dari album Massive Kontrol yang berjudul 'The First' dirilis pada tanggal 14 Januari 2012 dan album berikutnya dirilis menggunakan label internasional Beatroom pada tanggal 7 Juli 2012. Beberapa karya Jevin Julian lainnya adalah menjadi music remix re-arrangement dan kini Jevin Julian fokus ke bidang musik yang sudah menjadi hobinya.