Jumat, 15 Mei 2015

Pemeran Kang Bahar di Sinetron 'Preman Pensiun', Didi Petet Meninggal Dunia

slidegossip.com - Dunia hiburan tanah air kembali kehilangan tokoh seniman dan aktor senior, Didi Petet yang meninggal dunia pada pagi hari ini, Jumat tanggal 15 Mei 2015 sekitar pukul 05.00 WIB. Penyebab Didi Petet meninggal dunia adalah karena sakit yang dideritanya. Hal ini dijelaskan oleh Kepala Badan Ekonomi Kreatif, Triawan Munaf yang juga ayah penyanyi Sherina Munaf.
"Beliau (Didi Petet) meninggal hari ini pukul 05.00 WIB karena sakit. Sepulang dari Milan, kira-kira tiga hari lalu, rupanya recovery-nya kurang baik,” kata Triawan.
Saat ini Triawan sedang bersiap menuju rumah duka meninggalnya Didi Petet di Bambu Apus, Pamulang, Tangerang Selatan.
Kabar Didi Petet meninggal dunia juga diterima slidegossip.com melalui pesan broadcast dengan bunyi sebagai berikut : "Innalillahi wainnailaihi roji'un. Telah berpulang ke Rahmatullah saudara kita Bapak Didi Petet pada hari ini, Jumat 15 Mei 2015. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT. Amiin. Alamat rumah duka Jalan Bambu Apus No 76 Kedaung Ciputat Sasak Tinggi Tangerang Selatan."
Didi Petet meninggal dunia di usia yang ke-58 tahun. Pria kelahiran Surabaya, 12 Juli 1956 itu menyumbangkan banyak karya untuk dunia perfilman Indonesia. Aktor serba bisa itu memerankan berbagai tokoh, salah satu yang paling terkenal ialah Emon dalam film layar lebar 'Catatan si Boy'.
Yang terakhir adalah Didi Petet berperan sebagai Kang Bahar di sinetron 'Preman Pensiun' yang tayang di RCTI. Lalu bagaimana nasib kelanjutan sinetron 'Preman Pensiun' ini setelah Didi Petet meninggal? 
(agk, Op)
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Pemeran Kang Bahar di Sinetron 'Preman Pensiun', Didi Petet Meninggal Dunia”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772