(slidegossip.com) Sebelum kita pergi berlibur, baik liburan di dalam negeri atau jalan-jalan ke luar negeri untuk menikmati pemandangan alam nan indah, tentunya beberapa persiapan harus dilakukan sebelum berangkat. Ada beberapa hal yang tidak boleh dilupakaan saat travelling. Mulai dari pakaian, sepatu, topi, hingga pelembab kulit untuk melindungi diri dari sengatan matahari.
Untuk itu, Anda harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya agar kulit tidak mudah gelap ketika menikmati travelling berhari-hari di bawah sinar matahari. Lantas, apa yang harus diperhatikan dan dibawa saat menikmati perjalanan liburan?
Berikut ini adalah tips penting untuk Anda saat travelling versi dokter Gloria Novelita:
- Sebisa mungkin tetap hindari diri dari sinar matahari yang intens dari pukul 10 sampai pukul 16. Terkadang, ada yang dari jam 7 pagi sudah panas. Tentu hal itu harus dihadapi.
- Sebisa mungkin menggunakan pelindung diri, seperti topi yang lebar. Jangan pakai topi yang kecil. Gunakan payung, pakai pakaian tertutup. Pakai kacamata yang lebar, jangan lupa, matahari bisa mengganggu mata nanti bisa menyebabkan katarak.
- Gunakan selalu tabir surya di seluruh tubuh terutama yang terbuka. Wajah, telinga, leher, dada, tangan. Kalau aktivitas selama travelling itu banyak berenang, bisa menggunakan tabir surya yang tahan air.
(inilah.com)