Kabar terbaru tentang pesepakbola tampan Cristiano Ronaldo. Baru-baru ini Cristiano Ronaldo dinobatkan sebagai Duta Pelestarian Mangrove di Indonesia. Forum Peduli Mangrove melalui program 'Artha Graha Peduli' menggaet bintang sepak bola Real Madrid ini yang biasa disebut CR7, sebagai duta pelestarian mangrove di Indonesia.
"Saya sungguh senang dan bahagia bahwa Ronaldo setuju mendukung penuh kegiatan kami guna melestarikan hutan mangrove di Indonesia," kata pendiri Forum Peduli Mangrove Indonesia, Tomy Winata, dalam keterangan pers di Jakarta, Senin kemarin.
Tomy mengatakan bahwa penobatan pemain sepak bola asal Portugal tersebut sebagai Duta Mangrove untuk Bali berdasarkan pertemuan di Madrid, Spanyol, Jumat (8/3/2013). Tomy Winata bersama mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Gories Mere, akan bertemu Cristiano Ronaldo pada acara Konfederasi Komisi PBB Antinarkotika dan Obat Terlarang atau United Nations Office on Drugs and Crime (UNOCD) ke-56 yang berlangsung di Wina, Austria, tanggal 11 sampai dengan 15 Maret 2013.
Selain masalah narkotika, konfederasi tersebut memiliki kebijakan utama kerja sama bagi pelestarian satwa dan pencegahan kerusakan hutan. Tomy menilai Ronaldo cocok menjadi duta penyelamatan mangrove karena memiliki daya tarik dan panutan sehingga seluruh lapisan masyarakat dapat mengikuti menjaga kelestarian tanaman bakau.
Sementara itu, Cristiano Ronaldo merasa istimewa karena bisa ikut berperan melestarikan mangrove di Indonesia. "Saya pernah datang ke Aceh setelah tragedi tsunami, dan kehancuran yang saya lihat, menyisakan kenangan yang dalam pada diri saya," ujar pesepak bola terbaik dunia 2008 tersebut.
Ronaldo mengungkapkan bahwa tempat yang banyak ditumbuhi mangrove akan terbentuk ekosistem yang dapat melindungi hantaman ombak sehingga menyelamatkan jiwa manusia serta mengurangi kerusakan alam. Tomy Winata menuturkan bahwa pihaknya telah mengonservasi suatu kawasan dan rehabilitasi satwa liar dan langka, hutan, flora, dan fauna, laut, serta terumbu karang meliputi areal hutan seluas 44.500 hektare dan areal konservasi laut seluas 14.500 hektare di Tambling Wildlife Nature Conservation (TWNC) di semenanjung selatan Pulau Sumatera.
TWNC memiliki sekitar 3.000 hektare hutan mangrove yang berada di dua danau, serta terkenal dengan kepeduliannya menyelamatkan dan merehabilitasi harimau sumatra yang berada diambang kepunahan. TWNC juga bekerja sama dengan pemerintah Indonesia untuk menyediakan pascarehabilitasi para korban narkoba yang mendapatkan perhatian serius dari salah satu organisasi PBB sehingga UNODC memberikan kesempatan menyampaikan program tersebut pada pertemuan konfederasi internasional di Wina.
Tomy menjelaskan bahwa Forum Peduli Mangrove adalah gerakan pelestarian mangrove yang didukung oleh lima lembaga pemberdayaan masyarakat yang berada di selatan Tanjung Benoa-Bali.
Forum Peduli Mangrove akan diresmikan pada bulan Mei 2013 yang bertujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya hutan mangrove, mengajak partisipasi aktif masyarakat melestarikan mangrove, dan mengembalikan kondisi ekosistem, serta keragaman hayati (bio-diversity) bagi tanaman mangrove.
sumber:antaranews.com/editor: B Kunto Wibisono
sumber:antaranews.com/editor: B Kunto Wibisono


Artikel Terkait:
berita artis
- Terjun ke Dunia Akting, Adimas Rifaldy Makin Dikenal Lewat Sinetron 'Dunia Terbalik'
- Ibunda Indah Sari Yakin Putrinya Tak Bersalah! Sebut Ucapan Dewi Perssik Menyakitkan Hati!
- Wans Event dan Senayan Park Sukses Gelar Acara 'Shanghai Fashion Contest', Inilah Para Pemenangnya!
- Baru Terungkap! Indah Sari Pernah Menyuruh Dewi Perssik Lakukan Hal Memalukan Ini!
- Kisah Romantis Pasangan Rebel Ali Topan dan Anna Karenina Tayang Tepat di Hari Valentine dan Pemilu 2024!
- Kevin Leonardo Dapat Tantangan Baru di Series 'Skaya And The Big Boss'
- Series 'Jodoh Atau Bukan' Tembus 5 Juta Penonton, Kevin Leonardo Sukses Lewati Tantangan!
- Yuki Silvia, Ratu Iklan yang Kini Merambah ke Dunia Sinetron
- Kronologi Detik-detik Istri Robby Shine Dihina Ngen..... Oleh Billy Syahputra! Berujung Laporan Polisi!
- Mati-matian Bela Polisi, Nikita Mirzani Dicuekin? Najwa Shihab Malah Dijadikan Sahabat Kapolri?
- Najwa Shihab Tak Sudi Meladeni Nikita Mirzani? Quraish Shihab Ingatkan Tentang Kematian! "Kita Hanya Menunggu Giliran!"
- Akhirnya Nikita Mirzani Bongkar Aib Mba Nana! Sakit Hati Karena Gak Dijadikan Menteri Pendidikan!
- Video Rekaman Keributan Jonathan Frizzy Dengan Dhena Devanka! "Kasih Apa Kamu ke Anak-anak?"
- Nikita Mirzani Serang Mba Nana! Mami Isa: "Najwa Shihab Orang yang Pintar, yang Julidin Dia Itu Perempuan Bodoh!"
- Usai Senggol Mba Nana, Nikita Mirzani Sindir Wanita Berpendidikan yang Selingkuh Dengan Koruptor!
- Data Pribadinya Dibocorkan Bjorka, Nikita Mirzani Mengaku Dirinya Aset Negara dan Kasih Saran Begini!
- Tanggapan Nikita Mirzani Soal Rekaman Suara yang Diduga Dirinya Dengan Ferdy Sambo! "Sambo Pasti Kenal Gue!"
- Baru Melahirkan, Roro Fitria Ajukan Gugatan Cerai! Suami Bongkar Soal Hijrah dan Mistis!
- Nikita Mirzani Senggol Najwa Shihab? "Kamu Belum Seberani Saya! Gue yang Buka Aib Lu!"
- 5 Artis Terkenal Indonesia Ini Ternyata Keturunan Yahudi! Nomor 3 Berkali-kali Pindah Agama!
- Satria Mulia Sebut Aktor-aktor Terkenal Indonesia yang Pacaran Dengan Om-om! Dari Jefri Hingga Reza!
- Disindir Gak Pernah Jenguk Mami Isa Waktu Dipenjara! Bebizie: "Iya, Emang Gak Pernah!"
- Sinetronnya Tak Kunjung Tayang Di TV, Nikita Mirzani Angkat Bicara! Ternyata Ini Penyebabnya!
- Mami Isa Zega Kembali Sindir LL! Ngaku Oplas di Korea, Tapi Ketemu Melly Bradley di Thailand!
- Nikita Mirzani Komentari Baim Wong! "Dia Bisa Hasilkan 500 Juta, Yang Dikontenin Paling Dikasih 1 Juta!"
cristiano ronaldo
- Selalu Terlihat Sehat dan Kuat! Gak Nyangka, Begini Kondisi Cristiano Ronaldo Usai Dinyatakan Positif Corona!
- Senang Mendengar Lantunan Ayat Suci Al Quran, Cristiano Ronaldo Sudah Hafal Al Fatihah!
- Ini Bukti dan Alasan Kuat Yang Membuat Cristiano Ronaldo Tertarik Dengan Ajaran Islam
- Boikot Media, Cristiano Ronaldo Ngamuk dan Membuang Mikrofon ke Danau!
- Heboh! Patung Cristiano Ronaldo Yang Sedang Ereksi Dipamerkan
- Ini Balasan Kemarahan Cristiano Ronaldo Buat Stasiun TV Yang Menyudutkannya
- Model Rambut Cristiano Ronaldo dan Aliando Syarief Jadi Favorit Tahun Ini
- Mau Lihat Cristiano Ronaldo Pakai Celana Pendek Warna Pink? Ini Dia!
- Dukung Palestina, Ronaldo Tolak Bertukar Kostum Dengan Pemain Israel
- Oh! David Beckham dan Ronaldo Berebut Mobil James Bond