Minggu, 15 Januari 2012

Manfaat Buah Anggur Untuk Menjaga Kesehatan Mata

Selama ini, untuk menjaga kesehatan mata biasanya disarankan untuk mengkonsumsi wortel. Tapi tahukah Anda, ternyata bukan hanya sayuran berwarna oranye saja yang bisa mejaga penglihatan agar tetap sehat dan cerah, buah anggur juga memiliki kemampuan yang sama seperti wortel.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan Universitas New York, Amerika Serikat, kandungan antioksidan dalam buah anggur bisa berfungsi untuk melindungi mata. Selain itu, anggur juga bisa membantu mencegah degenerasi atau efek penuaan pada mata (AMD).
Penelitian itu menyebutkan jika anggur memiliki efek dramatis pada kesehatan mata. Kandungan anggur mencegah kerusakan pada retina yang menyebabkan kebutaan. Sedangkan lutein pada anggur ditemukan untuk menawarkan perlindungan lebih signifikan.
"Efek perlindungan dari anggur dalam penelitian ini luar biasa. Anggur menawarkan manfaat untuk penglihatan di usia tua, "kata Silvia Finnemann, peneliti utama dari Universitas Fordham di New York, AS. Finnemann mencatat bahwa hasil dari studinya menunjukkan bahwa berkaitan dengan usia kehilangan penglihatan adalah hasil dari kumulatif, kerusakan oksidatif dari waktu ke waktu.
(ZeeNews/ADO)
Share this article :

Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

Comments :

0 komentar to “Manfaat Buah Anggur Untuk Menjaga Kesehatan Mata”


Posting Komentar

 

Copyright © 2012 by Berita Terbaru dan Profil Artis Terkini Powered By SlideGossip | Design by Opung | Contact Email : slidegossip (at) gmail.com | Phone : 0857-808-70772