Mengejutkan, Justin Timberlake yang ikut bermain di film 'The Social Network' yang bercerita tentang Facebook, ternyata tak memiliki akun apa pun di media jejaring sosial terbesar di dunia itu. Justin bahkan bisa dikatakan tidak suka dengan Facebook.
"Saya secara pribadi tak punya halaman Facebook, namun saya bekerja dengan sebuah kelompok amal yang menggunakannya," kata Justin, Sabtu 16 Oktober 2010. "Jika saya punya halaman di Facebook, saya mungkin merasa kehilangan sesuatu hal yang bisa kukerjakan di luar," kata pemeran pendiri Napster Sean Parker di film 'The Social Network' itu.
"Selain itu, saya tak peduli dengan perasaan teman-teman - mereka bisa memanggil saya. Saya merasa seperti seekor dinosaurus karena jika berada di dalam (Facebook), saya tak tahu bagaimana mengoperasikannya."
Justin Timberlake, yang sekarang berpacaran dengan Jessica Biel itu membayangkan ada perangkap untuk memasang kehidupan secara online untuk dikonsumsi publik. "Saya yakin ada gadis di Los Angeles, bangun dan melihat sebuah gambar pesta yang dia datangi semalam dan saya garansi dia tidak memasang foto dirinya yang kurang menarik di Facebook," ujar pelantun 'Sexy Back' itu.
"Facebook memang menawarkan kesempatan menghadirkan versi terbaik dirimu. Namun pertanyaannya kemudian untuk semua media sosial, apakah itu orisinal atau dia menciptakan kesempatan untuk tidak menjadi orisinal?" tutur Justin.
(The Associated Press, VIVAnews); foto:funkydowntown.com
"Selain itu, saya tak peduli dengan perasaan teman-teman - mereka bisa memanggil saya. Saya merasa seperti seekor dinosaurus karena jika berada di dalam (Facebook), saya tak tahu bagaimana mengoperasikannya."
Justin Timberlake, yang sekarang berpacaran dengan Jessica Biel itu membayangkan ada perangkap untuk memasang kehidupan secara online untuk dikonsumsi publik. "Saya yakin ada gadis di Los Angeles, bangun dan melihat sebuah gambar pesta yang dia datangi semalam dan saya garansi dia tidak memasang foto dirinya yang kurang menarik di Facebook," ujar pelantun 'Sexy Back' itu.
"Facebook memang menawarkan kesempatan menghadirkan versi terbaik dirimu. Namun pertanyaannya kemudian untuk semua media sosial, apakah itu orisinal atau dia menciptakan kesempatan untuk tidak menjadi orisinal?" tutur Justin.